Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Ajengan Yuana Berharap Ada Skenario Tata Dunia Baru di Akhir Zaman

Rabu, 16 April 2025 | 13:29 WIB Last Updated 2025-04-16T06:36:23Z

Tintasiyasi.ID -- Mudir Ma'had Khadimus Sunnah Bandung Ajengan Yuana Ryan Tresna dalam akun Facebook-nya, Senin (07/04/2025), berharap adanya skenario tata dunia baru di akhir zaman. “Berharap ada skenario tata dunia baru di akhir zaman,” tuturnya yang dikutip TintaSiyasi.ID.

 

"Sebagian persatuan ulama dunia sudah serukan jihad. Sebagian perkumpulan ulama lainnya menolak seruan jihad dengan diplomatis (dengan berbagai pertimbangan yang intinya takut), dan sebagian yang lainnya lagi belum bersuara,” ujarnya.

 

“Seruan jihad para ulama tersebut siapa yang akan menjalankan? Harus kekuatan negara yang punya pasukan militer dan persenjataan, ” tegasnya.

 

Ia meragukan negara-negara mana saja yang akan merespon ketika negara Muslim menjadi negara boneka Amerika Serikat (AS).

 

“Dengan melihat realitas politik yang ada juga akan sangat sulit,” tukasnya.

 

Ia menegaskan bahwa jihad ‘tahta rayah’ hanya khilafah yang mampu mengibarkan panji jihad untuk melawan Israel. “Politik itu dinamis, semua bisa terjadi,” tukasnya.

 

Ajengan menyerukan bahwa semua harus bersuara, berjuang, bergerak, dan menumbuhkan kesadaran politik dan spirit jihad.

 

“Semoga segara terjadi perubahan besar dan mendasar atas tata dunia yang ada saat ini. Ini skenario dunia di akhir zaman,” tutupnya dengan penuh harap.[] Lilis

Opini

×
Berita Terbaru Update