TintaSiyasi.id -- Cendekiawan Muslim Ustaz Ismail Yusanto menyatakan, penguasa negeri Muslim banyak menjadi boneka dari negara-negara barat.
“Solusi militer untuk Palestina itu mungkin atau tidak? Mungkin, sepanjang ada kemauan politik. Masalahnya kemauan politik itu yang tidak ada pada negara-negara Islam saat ini. Karena kita tahu bahwa penguasa negeri Muslim ini sekarang kebanyakan justru menjadi boneka dari negara-negara Barat,” lugasnya dalam TikTok Ust Ismail Yusanto UIY bertajuk Solusi Tuntas Palestina, Rabu (19/06/2024).
"Bagaimana mungkin umat Islam yang jumlahnya hari ini 1,6 miliar itu bisa keok melawan Israel yang hanya 7 juta? Dari sini kita bisa melihat betapa sangat relevan seruan persatuan umat,” tegasnya
Ia melanjutkan, persatuan umat itulah esesnsi dari apa yang diserukan oleh perjuangan Hizbut Tahrir untuk menegakkan khilafah.
"Karena inilah yang akan menyatukan umat. Yang dengan itu kita bisa menyelesaikan berbagai persoalan, termasuk persoalan tanah Palestina. Jadi solusi Palestina adalah jihad dan khilafah," pungkasnya. [] Riana